FianStudio.com – Sejauh ini, apa saja kekurangan iPhone dari Android? Jika dibandingkan dengan harga, iPhone memang jauh lebih mahal meski seriesnya sudah ketinggalan lama. Hal itu membuat orang mungkin jarang melihat kekurangan dari produk smartphone satu ini.
Padahal, jika diteliti dengan baik, ada beberapa kekurangan dari iPhone yang mungkin penggunanya saja tidak menyadarinya. Mengira harga mahal, pasti sempurna tanpa adanya celah? Tidak bisa dinilai dari segi itu.
Karena Android sebenarnya memiliki banyak kelebihan yang mungkin iPhone tidak bisa lakukan. Untuk bisa mengetahui kekurangan iPhone, simak penjelasan berikut. Terutama untuk Anda yang ingin membeli produk Apple ini, perhatikan baik-baik.
Daftar Isi
Alasan Orang Memilih Smartphone iPhone
Meski sudah ada banyak fakta mengenai kekurangan iPhone dari Android, tidak menutup minat pasar terhadap produk Apple satu ini. Sebab, masih banyak keunggulannya yang mungkin Android saja tidak bisa lakukan.
Harga yang sangat mahal, memang kesannya produk ini hanya diperuntukkan pada masyarakat kalangan atas saja. Sebenarnya ada harga ada kualitas. Di mana nilainya tinggi, tentu produk yang dihadirkan tidak boleh sembarangan.
Belum lama ini, iPhone memang meluncurkan iPhone 13 dan 13 promax. Banyak kalangan atas, langsung membelinya, karena penawaran fiturnya lebih menarik dari yang dulu.
Namanya juga teknologi, ada di mana terdapat bagian kekurangan iPhone dari Android. Meski pada dasarnya, kekurangan tersebut sebenarnya tidak terlalu berpengaruh besar pada pengguna produk Apple itu sendiri.
Harga yang mahal, tapi masih banyak peminatnya hal itu karena ada beberapa alasan yang mendasarinya. Pertama, karena sistem operasi iPhone cenderung lebih cepat dibandingkan iPhone. Seperti tidak banyak loadingnya dalam membuka aplikasi satu ke lainnya.
Kemudian, alasan lainnya karena kameranya jauh lebih jernih. Jika Anda suka dengan fotografi dan hasil selfie seperti natural, bisa memanfaatkan kamera dari smartphone Apple ini.
Meski ada kekurangan iPhone dari Android, tapi android banyak bloatware atau aplikasi bawaan yang tidak bisa diuninstal. Sementara iPhone ada apk bawaan, tapi dapat dipilih mau digunakan atau tidak.
Aman juga terhadap malware. Sehingga ponsel tidak cepat rusak karena virus-virus yang menyerang ponsel karena sistem keamanan kurang bagus.
5 Kekurangan iPhone dari Android yang Tidak Disadari
Meski di atas sudah banyak disebutkan beberapa alasan banyak orang memilih iPhone dari pada android, meski harga mahal. Tidak menutup juga mengenai kekurangan iPhone.
Memang, kekurangan yang akan kami sebutkan ini, mungkin tidak berpengaruh besar pada penggunaannya. Apalagi jika Anda sudah memakai iPhone sejak lama, tidak merasa bahwa perangkat tersebut lebih baik dari android.
Penilaian ini juga seperti subyektif, sebab kebanyakan orang tidak akan menyadari kekurangan tersebut, dan hanya fokus pada kelebihan iPhone. Tapi, jika Anda memang ingin tahu tentang kekurangan iPhone dari Android, silakan simak penjelasan berikut :
- 1. Gesture Tombol Kembali Kurang Konsisten
Hal yang perlu diketahui, dalam iPhone, gesture kembali itu tidak kembali pada menu sebelumnya. Malah cenderung kembali ke halaman awal. Berbeda jika membuka apk yang ada tombol navigasi kembali, baru itu bisa digunakan.
- 2. Tidak Intuitif Ketika Memilih Banyak File
Maksudnya tidak intuitif, pada setiap menu menunjuk file dalam jumlah banyak itu berbeda-beda opsinya, misal :
- Pada menu foto, klik opsi pilih, nanti muncul kotakan di pojok kanan atas untuk select filenya.
- Lalu pada aplikasi file, untuk bisa memilih banyak harus klik tanda titik tiga. Begitu juga pada beberapa menu lainnya.
Inilah kenapa kekurangan iPhone dari Android, karena di android tinggal pencet lama, langsung pilih banyak file.
- 3. Tidak Otomatis Tersimpan Sesuai Folder
Semisal, Anda melakukan screenshot pada iPhone, masuknya bukan folder screenshot. Malah masuknya pada folder camera.
- 4. Menghapus iMessage Prosesnya Banyak
Sebab, harus melalui beberapa langkah dulu, baru bisa memblock nomor spam tersebut. Beda dengan android, tinggal tekan lama, langsung blokir.
- 5. Tidak Otomatis Menyimpan File Di Luar iPhone
Maksudnya, ketika menerima file gambar dari bluetooth hp selain iPhone, tidak terbaca oleh menu galeri. Akan tetapi hanya terlihat pada berkas file saja.
Tidak mengganggu dan kurang disadari, membuat pengguna iPhone menanggapinya biasa saja dengan masalah itu. Kekurangan iPhone dari Android di atas akan terasa bila Anda pengguna android lama, tapi baru pindah ke iPhone.